Selasa, 03 Juni 2008

Semangat Tinggi dari PP Syalafiyah-Syafi’iyah Sukorejo Situbondo

http://www.salafiyah.or.id





































Puluhan ribu masyarakat dan santri tumplek blek berkumpul di Pondok Pesantren Syalafiyah-Syafi’iyah Sukerejo Situbondo Jawa Timur dalam rangka Haul Akbar KH As'ad Syamsul Arifin sekaligus Silaturahim Keluarga Besar PPP Situbondo.
Turut hadir dalam acara itu Ketua Umum PBNU KH Hasyim Muzadi, KH Miftahul Ahyar, Bu Nyai Abdullah Schall, Sekjen DPP PPP Irgan Chairul Mahfidz, dan puluhan kyai dari berbagai daerah di Tapal Kuda, Cagub jatim Hj Khofifah IP-Ketua Umum Muslimat NU Non aktif dan tentunya tuan rumah KH Gus Fawaid As ad Syamsul Arifin.

Aunul Hadi Idham Chalid Pimpin Hulu Sungai Utara

Aunul Hadi Pimpin HSU Kalsel
Selasa, 03-06-2008 | 00:55:05

BANJARMASIN, BPOST - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Mardiyanto menetapkan Aunul Hadi,putra KH Idham Chalid sebagai Pelaksana tugas (Plt) Bupati Hulu Sungai Utara (HSU). Penetapan ini berlaku sambil menunggu proses keputusan Mendagri selanjutnya.

Ketetapan itu tertuang dalam telex Mendagri Nomor 004/1452/SJ 29 Mei 2008 disampaikan kepada Gubernur Kalsel Rudy Ariffin. Dalam telex tersebut disebutkan Aunul Hadi sebagai Plt Bupati HSU berdasarkan pasal 26 Ayat (3) Undang-Undang Nomor 32 tahun 2004.

Di dalam pasal tersebut urai Mendagri, dinyatakan antara lain, wakil kepala daerah menggantikan kepala daerah sampai habis masa jabatan apabila kepala daerah yang bersangkutan meninggal dunia.

"Sambil menunggu proses keputusan mendagri tentang pemberhentian bupati dan pengangkatan wakil bupati sebagai bupati HSU, agar Wabup HSU melaksanakan tugas Bupati HSU," sebut Mendagri dalam telexnya.

Seperti diketahui, Minggu 25 Mei 2008 lalu Fakhrudin wafat akibat sakit. Fakhrudin yang dijagokan Partai Golkar berpasangan dengan jago Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Aunul Hadi sukses memenangi pemilihan kepala daerah (Pilkada) HSU.

Menanggapi telex tersebut, Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Kalsel, Syaifullah Tamliha mengatakan, ketetapan Mendagri itu untuk kelancaran proses adminitrasi pemerintahan di Kabupaten HSU. Namun, pihaknya juga telah mengambil sikap.

"PPP memiliki etika politik, karena itu sikap kami terkait hal ini, kami tidak akan membahas pergantian bupati maupun wakil bupati HSU. Sebab, saat ini Kabupaten HSU sedang berduka dan kami juga sangat kehilangan atas wafatnya Pak Fakhrudin," ujar Tamliha.

Menurut Tamliha, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada prosedur yang berlaku. Menurut undang-undang, Mendagri akan melantik bupati pengganti jika DPRD setempat telah menetapkan Bupati definitif melalui rapat paripurna. (ais)

Arief Mudatsir Pimpin Ikatan Alumni PMII









http://ikapmii.or.id

Jakarta, (ANTARA News) - Anggota Fraksi PPP DPR Arief MUdatsir Mandan terpilih sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB IKAPMII) periode 2008-2013 dalam Munas ke-4 Alumni PMII di Jakarta pada 22-25 Mei 2008.

Munas juga menetapkan Ketua Fraksi PKB DPR Effendy Choirie sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) IKAPMII dan Arvin Hakim Thoha sebagai Bendahara Umum. Munas dihadiri pengurus wilayah dan cabang IKAPMI se-Indonesia.

Pembukaan Munas dihadiri sejumlah tokoh, antara lain, Ketua Umum PBNU KH Hasyim Muzadi, Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali, Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Ahmad Mubaroq, Anggota Fraksi Partai Golkar DPR Slamet Effendy Yusuf.

Kemudian, Sekjen Komisi Yudisial Muzayyin Mahbub serta Ketua Umum DPP PKB versi Muktamar Luar Biasa (MLB) Parung Ali Masykur Musa dan Ketua Umum DPP PKB versi MLB Ancol Muhaimin Iskandar.

Arief Mudatsir terpilih secara aklamasi karena dalam Munas IKAPMII ini, suasana kekeluargaan lebih menonjol ketimbang rivalitas memperebutkan pimpinan organisasi.

Ganti Nama

Pada munas yang berlangsung dua hari sejak Jumat (23/5) tersebut, terjadi beberapa perubahan mendasar. Salah satunya, menyangkut nama organisasi. Sebelum ditetapkan menjadi IKAPMII, organisasi ini bernama FOKSIKA (Forum Komunikasi dan Silaturahmi Keluarga Alumni) PMII.

Menurut AMM, perubahan nama dari FOKSIKA menjadi IKAPMII diharapkan mampu menjadi tali perekat bagi alumni yang saat ini tersebar di beberapa partai politik. Perubahan nama ini juga diharapkan menjadi semangat baru bagi alumni PMII untuk lebih kreatif dalam menjalankan tugas-tugas yang diembannya.

"Meski banyak alumni yang ada di parpol, tidak boleh IKAPMII diseret-seret dalam kepentingan salah satu parpol. Kami tetap berharap semua alumni tetap kritis karena nama baru ini lebih mudah diingat," pungkas mantan calon ketua umum PPP tersebut.

GPK PPP Bantul PPP Lebih Santun

GPK Bantul Membangun Citra

Bantul (KR) - Gerakan Pemuda Ka'bah (GPK) Kabupaten Bantul bertekad membangun citra sebagai organisasi massa yang Islami dan mandiri. GPK akan menghilangkan kesan serem di masyarakat. Hal ini disampaikan oleh Ketua GPK Bantul Agus Sihnugroho ketika bersama pengurus lain dan beberapa Wakil Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) bersilaturahmi ke Redaksi SKH Kedaulatan Rakyat Rabu (21/5). "Sekarang GPK tanpa embel-embel apapun," kata Agus sambil menambahkan akan mengkoordinir mereka yang menggunakan embel-embel agar bisa seiring sejalan. Dalam menyusun pengurus akan mencari orang yang profesional di bidangnya sehingga bisa memimpin dan mamenej organisasi dan menghilangkan kesan serem. Memang benar di belakang GPK ada PPP, tetapi GPK sendiri milik masyarakat. GPK sendiri sebagai tempat kaderisasi pemimpin partai masa depan. Paling tidak bisa memimpin di semua level partai. Meskipun GPK independen, tetapi secara historis mendukung PPP. Sementara Wakil Ketua MPO Iip Wijayanto menambahkan, mengubah citra GPK sebagai langkah positif. Dia juga berharap sumberdaya GPK dioptimalkan untuk dakwah yang akan memberi kekuatan dahsyat. Hendaknya GPK Bantul bisa menjadi lokomotif amar makruf nahi munkar. Jangan sampai ada stigma ikut terlibat dalam kegiatan munkar. GPK harus bisa menjadi benteng dakwah di kalangan bawah, menjadi benteng para kiai dan ustad. Dakwah akan menjadi luas dan efektif karena kiai dan ustad tidak lagi merasa takut ketika berdakwah. (War)-n

PPP Bantu Masjid Nurur Rohim Lampung Selatan

KALIANDA--Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Lampung Selatan Sulaiman Alfakadis menyerahkan dana bantuan pembangunan Masjid Nurur Rohim di Dusun I Desa Gunung Terang, Kecamatan Kalianda,
Bantuan senilai Rp5 juta diserahkan langsung kepada Bendahara Pembangunan Masjid Nurur Rohim, Yakub, disaksikan warga setempat.

Pada kesempatan itu, Sulaiman Alfakadis juga melakukan peletakan batu pertama pembangunan masjid Nurur Rohim.

Dalam sambutannya, dia menjelaskan selain sosialisasi partai terhadap pencalonan Alzier Dianis Thabranie dalam pilgub yang diusung Partai Golkar, PKB, dan PPP, bantuan ini merupakan wujud kepedulian DPC PPP Lamsel terhadap masyarakat.

PPP Aceh Besar Bersemangat Jelang 2009

PPP Aceh Besar Gelar Mukercab

ANDA ACEH - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Pembangunan Persatuan (PPP) Aceh Besar, Minggu (1/6), menggelar Musyawarah kerja cabang (Mukercab) di Sekretariat DPW PPP Aceh, Lamdingin, Banda Aceh. Kegiatan yang merupakan konsolidasi internal dan eksternal partai tersebut dilakukan untuk memperkuat barisan menghadapi Pemilu 2009.

“Ini bagian dari konsolidasi internal partai dalam melengkapi strktur kepengurusan di tingkat ranting,” kata Ketua DPC PPP Aceh Besar, Musannif disela-sela acara itu. Dijelaskan, peserta acara itu merekomendasikan agar hasil musyawarah tersebut mampu memberi kontribusi dalam mendongkrak ekonomi rakyat di Aceh Besar.

Selain itu, kata Musannif, pertemuan yang berlangsung sehari penuh diikuti seluruh kader dan simpatisan partai dari seluruh kecamatan di Aceh Besar. Selain itu, Mukercab itu juga dihadiri sesepuh PPP yakni, Abuya Jamaluddin Waly dan Abi Thantawi Jauhari, serta seluruh mantan anggota DPRK Aceh Besar periode sebelumnya.(yuh)


Mursalin SHI ISI KURSI PAW PPP DPRK ACEH BESAR

ANTHO - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Nasional (PAN), menempatkan masing-masing satu kader mereka untuk mengisi kekosongan dua kursi DPRK Aceh Besar periode 2004-2009. Kedua kader partai tersebut dilantik dan diambil sumpah di Gedung DPRK Aceh Besar di Kota Jantho.
Kedua kader partai yang akan dilantik untuk posisi PAW DPRK Aceh Besar masing-masing Irfan Effendi (PAN) menggantikan Saiburrahmani dan Mursalin SHI (PPP) menggantikan Tgk Muhibussabri.

Mursalin SHI, karier politiknya berawal sebagai Pengurus PAC-PPP Indrapuri. Selanjutnya, sejak 16 Juni 2006 dipercayakan sebagai Dewan Pakar DPC-PPP Aceh Besar.

Pada Pemilu 2004, Mursalin menempati nomor urut empat untuk Daerah Pemilihan I, namun karena hanya dua kursi yang diraih PPP dari DP I, maka Mursalin harus bersabar menunggu waktu. Kini, penantian panjang itu berakhir, dan sebuah amanah sudah terpikul di pundak saya. Doakan agar saya mampu melaksanakan amanah itu, ujar Mursalin yang juga salah seorang pelaku industri di Aceh Besar dengan produk Nagaya.


Mursalin, kelahiran Indrapuri 4 Oktober 1975 kini sedang menyelesaikan program S-2 di Unsyiah. Banyak program yang saya rancang dalam periode saya di DPRK Aceh Besar. Salah satunya adalah mendukung program industri kecil berbasis kerakyatan, tandas Mursalin.(nas)

PPP Tanah Datar Buka Peluang Calon Perempuan

Batusangkar, Padek-- Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Tanahdatar Isna Yulis mengatakan, saat ini kesempatan besar bagi wanita untuk berkiprah di partai politik dan duduk sebagai anggota DPRD. Demikian ditegaskannya kepada Padang Ekspres kemarin.

Menurutnya, untuk bisanya wanita tampil, maka kepada kader-kader partai yang ikut serta dalam pemilu tetap konsekuen mengusung calon wanita duduk sebagai calon baik di DPRD pusat, provinsi maupun kabupaten. Bagi dirinya, kuota 30 persen itu di PPP harus diwujudkan dalam bentuk nyata, dan hal itu telah digariskan dihadapan pertemuan dengan kader-kader PPP Tanahdatar. ”Di samping itu, juga sudah merupakan garisan dari partai,” tegasnya lagi.

Karena itulah, tambahnya mereka yang akan didudukan sebagai calon yang akan duduk di PPP. ”Kita akan merangkul tokoh wanita di semua daerah pemilihan, seperti di Tanahdatar dengan jumlah anggota DPRD Tanahdatar sebanyak 35 orang. Ini berarti, sekitar 10 orang harus duduk calon dari wanita,” ujar Isna Yulis yang juga anggota DPRD Sumbar.

Profil Dr H Andi Jamaro Dulung, M.Si Pengganti PAW H Andhi Ghalib

TIDAK ada kata terlambat berbuat untuk bangsa. Term ini menjadi prinsip pegangan Dr H Andi Jamaro Dulung M.Si. Terhitung sejak awal pekan lalu, mantan Ketua PP Gerakan Pemuda Anshor ini mengemban tugas baru sebagai anggota Komisi I DPR. Ia menggantikan HM. Andi Ghalib yang mengemban tugas baru selaku Dubes India.

Data Diri :

Nama : DR. H. Andi Jamaro Dulung, M.Si
Tempat tanggal Lahir : Soppeng, Sulsel, 12 Desember 1960
Alamat : Griya Ansor, JL Budi I No.143 Jakarta Barat.
Jl. Korban 40.000 Jiwa Lr I No.2 Makassar.

Keluarga :
Ayah : H. Andi Dulung
Ibu : Hj. Andi Marhumi
Istri : Dra. Hj. Andi Nurhiyari M.Si
Anak : Afdhal, Ryan, Rahman, Fauzan.,

Riwayat Organisasi :
Ketua PMII Cabang Ujungpandang (1983-1985)
Ketua Senat Mahasiswa FIP IKIP akassar (1983-1985)
Ketua KKSS Pascasarjana Bandyung (1991-1993)
Ketua PP gerakan Pemuda Anshor (1995-1999)
Ketua PB Nahdhatul Ulama (1999-sekarang)
Ketua Ikatan Profesi Teknologi Pendidikan Indonesia (2000-sekarang)
Wakil Ketua Umum KKSS (2004-sekarang)
Ketua Majelis Pakar PPP Sulsel (2007-2008)
Anggota Majelis Pakar DPP PPP (2007-sekarang)

Riwayat Pendidikan :
SD Soppeng
SMP Soppeng
STM Soppeng
S1 Fakultas Ilmu Pendidikan IKIP Ujungpandang
Magister Psikologi Unpad Bandung
S3 Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Jakarta

Riwayat Pekerjaan :
Dosen Universitas Negeri Makasaar (1987-2004)
Staf Ahli Rektor Universitas Trisakti Jakarta (2002-2007)
Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam NU (2005-2007)
Komisaris Utama PT. Mitra Muda Mandiri (2000-sekarang)
Komisaris Utaam PT. Batara Tour (2003-sekarang)