Jumat, 27 Februari 2009

Dede Pemain Terbaik Futsal Piala Hasrul Azwar

Medan ( Berita ) : Dede Iskandar dari tim New 09 terpilih sebagai pemain terbaik, sementara Mahmud Aziz dari New Sukma FC pencetak gol terbanyak pada turnamen sepak bola futsal memperebutkan Piala Bergilir Hasrul Azwar, di lapangan futsal Jalan STM Medan yang berakhir Minggu [14/02] malam.

Turnamen futsal yang diikuti 24 tim dan berlangsung sejak 30 Januari lalu, selain memperebutkan Piala Hasrul Azwar Ketua DPP PPP yang juga Ketua Komisi VIII DPR RI, juga menyediakan hadiah uang total Rp 11 juta untuk juara I Rp 5 juta, II Rp 3 juta, III Rp 2 juta, pemain terbaik dan top skor masing-masing Rp 500 ribu. Pada partai final tim Platinum 188 keluar sebagai juara setelah mengalahkan Mulia FC 4-1 yang harus mengakui menjadi runer-up dan juara III ditempati tim New 09. Sedangkan Mahmud Aziz yang ditetapkan menjadi top skor dengan 23 gol sebelumnya pernah memperkuat PSMS Medan, Klub Galatama Medan Jaya dan PSP Padang.

Walikota Medan yang diwakili Sekda Drs. Dzulmi Eldin ketika menutup turnamen futsal tersebut, menyatakan optimistis banyak turnamen seperti yang digelar oleh Hasrul Azwar akan lahir pemain-pemain sepak bola handal dari Kota Medan.

Ia juga bangga terhadap tokoh DPP PPP tersebut yang menyediakan lahan dan membangun fasilitas olahraga tidak hanya lapangan futsal, bola voli dan tenis lapangan untuk dimanfaatkan secara gratis kepada masyarakat luas.

Ketua Komisi VIII DPR RI, Drs. H.Hasrul Azwar, MM didampingi ketua pelaksana M. Syarif mengatakan turnamen tersebut akan digelar setiap tahun.

Panitia sengaja membatasi usia pemain 17-35 tahun yang sasarannya bisa membantu menemukan pemain untuk disumbangkan kepada PSSI, tutur Hasrul yang mengaku masih sering bermain futsal dengan anggota DPR RI dan sejumlah tokoh di Jakarta.